Resmi! Asus Zenfone Generasi Pertama Dapat Update Android Lollipop

Posted on
Andri-JS BlogASUS resmi meluncurkan update untuk Asus Zenfone generasi pertama, yaitu ASUS Zenfone 4, 5, 6. Update ini sedikit terlambat karena sebelumnya ASUS merencanakan update akan diterima pada bulan April, dan ditunda hingga Mid-May. Namun, pada kenyataannya update ini baru bisa diterima oleh pengguna Zenfone pada akhir may.
Update yang pertama kali keluar untuk Zenfone generasi pertama adalah Zenfone 4, 5, dan terakhir Zenfone 6. Berhubung Zenfone memiliki variasi code regional, seperti TW, CHT, CN, dan WW update Android Lollipop ini dikeluarkan secara bertahap dan versi WW adalah yang terakhir. 
Bagi sobat yang ingin melakukan update pada Asus Zenfonenya, silahkan download pada link berikut:
Zenfone 4
Atau bisa langsung menuju http://goo.gl/NRMJnp, sebelum melakukan update ke versi 7.3.3 atau Android L pastikan versi firmware pada Zenfone 4 adalah 6.6.3
Zenfone 5 :
Atau bisa langsung menuju http://goo.gl/x1PGkl, sebelum melakukan update ke versi 3.23.40.52 atau Android L, pastikan versi firmware pada Zenfone 5 adalah 2.22.40.53
Zenfone 6 :
Atau bisa langsung menuju http://goo.gl/wqRg8c, sebelum melakukan update ke versi 3.23.40.52 atau Android L, pastikan versi firmware pada Zenfone 6 adalah 2.22.40.44